Kota Bandung – Momen Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-53 menjadi kesempatan untuk memberikan Penghargaan Adhi Bhakti PKK kepada para kader yang telah menunjukkan dedikasi jangka panjang.
Penghargaan dibagi dalam tiga tingkatan, diantaranya tingkat Utama (25 tahun), Madya (15 tahun), dan Pratama (10 tahun).
Dari 151 nama yang diajukan, sebanyak 150 kader ditetapkan sebagai penerima penghargaan, dengan 11 di antaranya menerima penghargaan tertinggi berupa pin emas.
Baca juga: HKG ke-53, Kader PKK Jawa Barat Mantapkan Peran Dukung Terwujudnya Jabar Istimewa
“Kami mengajukan 51 kader untuk kategori utama, 75 untuk madya, dan 25 untuk pratama. Hampir semua disetujui, hanya satu yang gugur. Total 150 kader menerima penghargaan, termasuk 11 penerima pin emas,” ungkap Ketua TP PKK Jawa Barat Siska Gerfianti.
Dalam HKG tingkat Provinsi Jaw Barat yang dirayakan di Gedung Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung, terdapat delapan orang kader PKK penerima pin emas.
Pin emas disematkan langsung pada acara puncak di Sabuga, sementara tiga lainnya menerima penghargaan pada Rakernas PKK di Samarinda, Kalimantan Timur, Juli 2025 lalu.
Baca juga: Tak Sekadar Perantara, SPA Jalan Sangkuriang Kini Dilengkapi Alat Pengolah Sampah
Kedelapan penerima pin emas tersebut antara lain Khodijah dari Kabupaten Kuningan yang telah mengabdi selama 50 tahun, Titin Sumarni dari Kota Sukabumi, Atih dan Euis Tuti Supriyati dari Kota Bandung.
Berikutnya ada nama Murni Murtini dari Kabupaten Bandung Barat, Sri Rejeki Indriastuti dari Kota Cimahi, Sumaryatun dari Kota Bekasi, serta Wildawati dari Kota Bandung.
Sementara Gubernur Jawa Barat saat membuka sambutannya memberikan apresiasi kepada grup paduan suara yang merupakan kolabrasi PKK, Korpri, PGRI, dan WKRI Kota Depok.
Baca juga: Begini Strategi DLH Cimahi Atasi Tumpukan Sampah Akibat Pembatasan Kiriman ke TPA Sarimukti
Tak tanggung-tanggung hadiah uang tunai Rp50 juta diberikan kepada grup aduan suara yang menyanyikan lagu “Rindu Purnama” karya Gubernur Dedi Mulyadi.
“Ibu-ibu yang tadi nyanyi dari Depok saya kasih Rp50 juta,” ucap gubernur diiringi sorak bahagia dari seluruh kader yang hadir.***(Danny)
Sumber: Humas Jabar




























