Waspada! Kasus Demam Berdarah di Kota Cimahi Alami Peningkatan

Bandung Raya578 Dilihat

Kota Cimahi – Curah hujan yang tak menentu menyebabkan kasus demam berdarah dengue (DBD) berpotensi mengalami kenaikan.

Jika tahun sebelumnya terdapat 30 kaus DBD di Kota Cmahi, maka di awal tahun 2024 kasusnya mengalami peningkatan hingga 42 kasus.

Hal tersebut berdasarkan data yang disampaikan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi, yang tercatat hingga Rabu (17/1/2024).

Baca juga: Hari Terakhir Arkav Cup 2024, Puluhan Rider Cilik Unjuk Kehebatan

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular pada Dinkes Kota Cimahi Dwihadi Isnalini menyatakan, kasus didonimasi anak usia 5-14 tahun.

“Alhamdulillah tidak ada kasus sampai meninggal dunia,” ucapnya.

Dijelaskan Dwihadi, hujan yang tidak menentu menyebabkan banyak genangan yang menjadi tempat berkembangnya nyamuk aedes aegypti.

Baca juga: Dengan Mobil Modifikasi, Pelaku Berhasil Lakukan Transaksi Ribuan Liter BBM Ilegal

Dirinya juga mengimbau masyarakat untuk wasapada terhadap penyebaran nyamuk penyebab DBD dengan melakukan antisipasi seperti langah 3M yang sudah populer.

“Langkah lainnya bisa dengan mengurangi penyimpanan pakaian dengan cara digantung,” sarannya.

Penggunaan kelambu ditempat tidur juga disarankan Dwihadi untuk menghindari gigitan nyamuk aedes aegypti disaat tertidur.***(Heryana)

Baca juga: Sadis, Tukang Cilor Diduga Habisi Nyawa Seorang Remaja dan Membuangnya

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *