Gercep! Kurang Dari 24 Jam Polresta Bandung Amankan Pelaku Aksi Pemukulan Bus Pariwisata

Bandung Raya734 Dilihat

Kabupaten Bandung – Sebuah video aksi pemukulan bus yang dilakukan 5 pemuda viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi di wilayah Solokanjeruk, Kabupaten Bandung, Minggu (18/6/2023) malam. Dengan gerak cepat dan kurang dari 24 jam, akhirnya tim Resmob Polresta Bandung berhasil mengamankan lima pelaku pemukulan bus pariwisata tersebut.

Dalam sebuah konferensi pers yang digelar Senin (19/6/2023), Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo menjelaskan kronologi kejadian aksi pemukulan bus tersebut.

“Saat itu busnya melaju dari Pangandaran menuju jalan Sadu Soreang, ketika berada di jalan Rancaekek, kemudian bertemu dengan sekelompok pemuda. Karena kelompok pemuda ini berada di tengah jalan, maka bus tersebut memperlambat lajunya. Dan pada saat berpapasan dengan tersangka, tersangka melakukan pemukulan beberapa kali dengan menggunakan senjata yang dipegang ke badan bus sebelah kanan,” ungkap Kusworo.

Setelah menerima informasi kata Kusworo, tim dari Resmob Polresta Bandung mendatangi korban untuk memperoleh informasi mengenai kebenaran kejadian. Korban pun diarahkan untuk membuat laporan polisi sebagai dasar petugas melakukan penyelidikan.

“Akhirnya kami bisa mengamankan 5 orang dan ditetapkan satu tersangka inisial TM (22) yang melakukan pemukulan. Yang bersangkutan baru selesai melaksanakan kegiatan ulang tahun suatu komunitas dan bubarannya mereka memenuhi jalan dan menunjukan eksistensi diri,” jelas Kusworo.

Lebih lanjut Kusworo menjelaskan, berdasarkan pengakuan para pelaku mereka hanya beraksi gaya-gayaan. Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 406 KUHPidana dengan ancaman hukuman penjara selama-lamanya 2 tahun 8 bulan.***(bs)

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *