Astuti Lestari View Cirata, Sensasi Makan Bersama Di Alam Terbuka Bandung Barat

Wisata2292 Dilihat

Bandung Barat – Meikmati liburan memang paling pas kalau mengajak keluarga ke tempat wisata yang menawarkan daya tarik alam terbuka. Pemandangan indah dan udara segar menjadi pengobat rasa penat di tengah padatnya aktivitas yang dilakukan di perkotaan.

Sebagai daerah yang terkenal dengan wisata alamnya yang memesona, Kabupaten Bandung Barat seakan memiliki magnet kuat yang mampu memikat wisatawan dari berbagai daerah. Jika kawasan Lembang selama ini sudah sering dikunjungi, maka boleh dicoba di bagian barat kabupaten ini untuk menjelajahi destinasi wisata keluarga yang satu ini, namanya Astuti Lestari View Cirata yang cukup recommended.

Sesuai namanya, objek wisata di kawasan bendungan Cirata ini menawarkan landscape yang mempesona. Pengunjung dapat menikmati suasana alam terbuka sambil menyantap beragam menu istimewa. Seperti nasi liwet yang khas disajikan berpasangan dengan ikan bakar. Selain itu, sate Maranggi yang terkenal dari Purwakarta, juga menjadi pilihan yang sayang untuk dilewatkan.

“Kalau dari kulinernya kita menyediakan banyak pilihan, meski yang paling dominan memang menu-menu khas Parahyangan. Tapi kami juga menyediakan menu jajanan lain seperti aneka seblak, mie bakso, pisang keju, es campur, dan lainnya yang paling pas dinikmati pengunjung yang ingin bersantap dengan santai di sini,” ujar Tuti Tarmini, sang pemilik tempat.

Dikatakannya, Astuti Lestari View Cirata ia buka sejak dua hari pasca Idul Fitri 1444 Hijriyah lalu. Sambutan wisatawan hingga kini diakuinya melebihi perkiraan. Beberapa gazebo dan tenda yang disediakan seakan tak cukup menampung animo wisatawan yang hadir.

“Alhamdulillah sejak hari pertama dibuka juga pengunjungnya cukup membuat kita lumayan repot ya. Kebanyakan dari mereka karena ingin suasana liburan di alam terbuka, bersantai bersama keluarga, bahkan sudah mulai ada yang berkemah juga. Mungkin karena ingin suasana yang beda,” sambungnya.

Berdiri di atas lahan seluas 4.000 meter persegi, Astuti Lestari View Cirata terletak di dataran tinggi desa Ciroyom, kecamatan Cipeundeuy. Posisi ini membuat pengunjung dengan bebas memandang hamparan luas bendungan Cirata dari ketinggian. Seakan tak ingin melewatkan lukisan alam, berswafoto menjadi kegiatan yang siap memenuhi ruang gawai setiap pengunjung.

Sejumlah wisatawan dari berbagai daerah mengaku seakan menemukan hal baru berlibur ke bendungan Cirata. Tuti menyebut, Astuti Lestari view Cirata siap menerima kedatangan wisatawan yang akan berlibur ke kawasan ini. Beragam fasilitas yang disediakan disebut Tuti cukup representatif untuk masyarakat yang datang dengan agenda gathering, arisan, kemping dan kegiatan komunitas.

“Kami pastikan apapun kegiatannya bisa dilaksanakan disini. Seperti pre-wedding, gathering, dan kegiatan keluarga atau komunitas. Kami sediakan fasilitas lengkap seperti villa, arena bermain anak, camping ground, mushola, dan lainnya,” pungkas Tuti.***(Hery)

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *