Tinjau BBPVP Bandung, Wamenaker: Penting Program Pelatihan Disesuaikan Kebutuhan Dunia Usaha

Nasional473 Dilihat

Kota Bandung – Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer Gerungan melakukan peninjauan ke Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Kota Bandung jalan Gatot Subroto, Kota Bandung.

Kunjungan tersebut dilakukan Wamenaker di sela-sela Rapat Kerja (Raker) pengakhiran Satgas Perlindungan Pekerja Migran, Rabu (13/11/2024).

Pria yang akrab disapa Noel itu mengunjungi BBPVP Bandung dengan tujuan memastikan program pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di lembaga tersebut berlangsung dengan baik.

Baca juga: Perkuat Dukungan Terhadap Dedi-Erwan, Relawan Berkarya Nasional: Kecintaan Masyarakat Tak Diragukan

“BBPVP sudah memadai untuk mengembangkan kompetensi SDM Indonesia,” kata Noel.

Lebih lanjut ia mengatakan, ditunjang sarana prasarana yang memadai, program pelatihan yang ada hendaknya disesuaikan dengan kebutuhan dunia industri kekinian.

Pasalnya, kata Noel, SDM yang berkualitas dan kompetitif menjadi penggerak dunia usaha dan dunia idustri.

Baca juga: Polres Cimahi Bongkar Kasus Penjualan Ilegal Pupuk dan BBM Bersubsidi

“Hal ini menjadi salah satu cita-cita dalam kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Wamenaker RI mengunjungi workshop otomotif dan manufaktur. Ia juga meninjau kegiatan di kelas di gedung workshop digital creative, yakni desain grafis, fesyen, dan fotografi BBPVP Bandung.***(Heryana)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *