Jakarta – Sebanyak 580 orang Anggota DPR terpilih mengikuti pelantikan yang berlangsung di Gedung Nusantara II, komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).
Pelantikan Anggota DPR periode 2024-2029 berlangsung dalam Rapat Paripurna DPR yang dipimpin oleh pimpinan Sementara DPR RI Guntur Sasono dan Annisa Mahesa.
Untuk diketahui, pimpinan sementara DPR dipilih berdasarkan usia Anggota DPR terpilih dengan usia tertua dan termuda, yakni Guntur Sasono (78) dari Fraksi Partai Demokrat dan Annisa Mahesa (23) dari Partai Gerindra.
Baca juga: Buntut Bentrokan Geng Motor di Batujajar, Kapolres Cimahi Nyatakan Perang
Guntur merupakan anggota DPR terpilih pada pemilu 2024 lalu yang berasal dari daerah pemilihan (dapil) Jatim VIII, sedangkan Annisa berasal dari dapil Banten II.
Keduanya ditetapkan menjadi pimpinan sementara DPR RI sesuai dengan Undang-Undang nomor 2 Tahun 2018 tetang Perubahan Kedua atas UU 17/2014, Pasal 84 ayat (7) dan (8).
Sementara itu, usai sidang dibuka oleh pimpinan sementara DPR, Sekjen DPR RI Indra Iskandar membacakan Keputusan Presiden tentag peresmian keanggotaan DPR 2024-2029.
Baca juga: Tekan Prevalensi Stunting, Pemkot Cimahi Optimalkan Inovasi Bina Calon Pengantin
Selanjutnya, usai membuka Sidang Paripurna pengucapan sumpah/janji Anggota DPR, Guntur dan Annisa turut bergabung brsama anggota DPR lainnya untuk mengikuti prosesi pelantikan dan pengucapan sumpah/janji.
Selesai pelantikan, para perwakian dari setiap fraksi, pemuka agama, dan Ketua Mahkamah Agung menandatangani berita acara pelantikan.
Gutur dan Annisa kemudian kembali memimpin sidang dan menutupnya dengan penyerahan buku memori DPR periode 2019-2024 yang dilaksanakan oleh Ketua DPR sebelumnya Puan Maharani.
Baca juga: ASN Pemkab Bandung Deklarasi Netralitas, Sekda: Tak Berarti Jadi Buta dan Tuli Politik
Penyerahan memori juga dilakukan pimpinan DPR 2019-2024 lainnya, yakni Lodewijk F Paulus, Rachmat Gobel, Sufmi Dasco Ahmad, dan Muhaimin Iskandar.
“Semoga kita dapat mengemban amanah yang diberikan oleh rakyat Indonesia,” ujar Guntur menutup sidang Paripurna pengucapan sumpah/janji Anggota DPR.***(Heryana)