Kota Cimahi – Hari ini, Jumat (21/6/2024) Kota Cimahi sedang berbahagia merayakan hari jadi atau HUT ke23 Kota Cimahi.
Seperti diketahui, Cimahi resmi menjadi Kota Otonom sejak 21 Juni 2021 lalu setelah sebelumnya menjadi bagian dari wilayah Kabupaten Bandung.
Saat itu Kabupaten Bandung memang terbilang sebagai daerah yang sangat luas di Jawa Barat. Wilayah administrasinya saat itu meliputi Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat.
Baca juga: HUT ke 23 Kota Cimahi 2024, DPRD Gelar Sidang Paripurna
Berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 29 Tahun 1975, Cimahi menjadi Kota Administratip tepat pada 29 Januari 1976 dengan tetap berada di wilayah Kabupaten Bandung.
Namun, setelah memalui proses yang cukup panjang, meski hanya terdiri dari tiga kecamatan (Cimahi Utara, Cimahi Tengah, dan Cimahi Selatan), akhirya Cimahi berhasil menjadi Kota Otonom mulai 21 Juni 2021.
Tapi tahukah Baraya Pajajaran jika HUT Kota Cimahi ternyata bersamaan dengan tanggal kelahiran Presiden ketujuh Republik Indonesia Joko Widodo?
Baca juga: HUT ke23 Kota Cimahi Menuju Kedewasaan Memahami Pentingnya Pembangunan
Dikutip dari berbagai sumber, Presiden Joko Widodo (Jokowi) lahir pada 21 Juni 1961. Ia menjabat sebagai Presiden RI melalui Pemilu 2014 lalu.
Jokowi kemudian kembali terpilih menjadi Presiden untuk periode kedua melalui pemilu tahun 2019.
Jika hari ini Kota Cimahi merayakan Hari jadi yang ke-23, maka Presiden Jokowi merayakan ulang tahunnya yang ke-63 tahun. Tapi yang jelas sama-sama dirayakan di tanggal 21 Juni ya.
Baca juga: Manisnya Bisnis Kue Legendaris Ala Kei Pastries
Dirgahayu Kota Cimahi ke-23, selamat ulang tahun Presiden Joko Widodo yang ke-63.***(Heryana)