Bupati Bandung Yakin Pengajian Mampu Minimalisasi Persoalan Akhlak Milenial

Bandung Raya473 Dilihat

Kabupaten Bandung – Tema “Menjalin harmoni orang tua dan generasi milenial berdasarkan islam” diusung dalam pengajian rutin yang diselenggarakan TP PKK Kabupaten Bandung, Rabu(8/5/204).

Usai menghadiri kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Moch Toha Komplek Pemkab Bandung itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan pandangannya terkait pendidikan generasi milenial.

Menurutnya, pendidikan milenial dalam keluar sangat penting ditengah tingginya aktivitas mereka di media sosial sat ini.

Baca juga: Umat Katolik Apresiasi Polsek Cimahi Selatan Amankan Ibadah Kenaikan Isa Almasih

“Seorang ibulah tentunya yang harus dominan bisa membimbing anaknya melalui pendidikan, pelatihan, termasuk pengajian seperti yang dilaksanakan ini,” kata Dadang.

Dirinya yakin dengan pengajian seperti yang digelar TP PKK Kabupaten Bandung dapat meminimalisasi persoalan akhlak anak muda.

Dalam pengajian dan Halal bihalal itu, Ketua TP PKK Kabupaten Bandung Emma Dety Dadang Supriatna mengajak jemaah menjalankan amanah secara konsisten sebagai mitra Pemkab Bandung.

Baca juga: Botram di Hutan Pinus Bandung Zoo Cocok Isi Libur Long Weekend

“Sukseskan implementasi seluruh program pokok PKK, berdayakan keluarga sesuai wilayah kerja masing-masing,” pesan Emma.

Terkait upaya membangun keluarga yang berkuaitas dalam berbagai aspek, Emma mengajak para Kader PKK siap berada di garda terdepan.

Namun diakuinya,  kiprah PKK hingga tingkat  kewilayahan dan lingkungan telah mampu menunjukkan hasil yang menggembirakan.

Baca juga: Libur Long Weekend, Bandung Siap Diserbu Wisatawan

Atas hal tersebut, Emma mendorong seluruh kader PKK Kabupaten Bandung untuk semakin tangguh menghadapi beragam tantangan masa depan.

Dengan demikian, ia yakin generasi muda dan milenial akan terhindar dari pergaulan bebas, narkoba, hingga aliran radikalisme.

Selain Ketua TP PKK Kabupaten Bandung, pengajian rutin dan halal bihalal PKK Kabupaten Bandung dihadiri Bupati Bandung Dadang supriatna dan Sekretaris Daerah Cakra Amiyana.

Baca juga: Pastikan Pengamanan Maksimal, Kapolresta Bandung Temui Jemaat di Gereja Katolik

Tampak hadir juga para Kepala OPD (Kepala Dinas), unsur kewilayahan serta ribuan Kader PKK se-Kabupaten Bandung yang mengikuti pengajian itu secara daring.***(Heryana)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *