Kapolda Jabar Cek Kesiapan Petugas dan Fasilitas Pos Pengamanan Padalarang

Jawa Barat410 Dilihat

Bandung Barat – Simpang tol Padalarang, Kabupaten Bandung Barat menjadi salah satu titik krusial lintasan mudik lebaran 1446 Hijriyah. Selain dilalui kendaraan di jalur arteri Bandung-Cianjur, juga menjadi salah satu pintu tol menuju jakarta dan Jawa Tengah.

Pada Rabu (26/3/2025) malam, Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus meninjau langsung situasi di Pos Pengamanan (Pospam) Padalarang untuk memastikan pengamanan jalur mudik berlangsung dengan baik.

Tidak ada pernyataanyang disampaikan dalam peninjauan singkat tersebut. Namun Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus melakukan pengecekan beberapa fasilitas di Pospam Padalarang.

Baca juga: Soal Pemberantasan Premanisme, Wali Kota Cimahi: Dilakukan Persuasif Karena Tidak Sedang Genting

Diantaranya, Kapolda mengecek kelengkapan keamanan seperti ketersediaan kamera CCTV (Closed Circuit Television) di Pospam Padalarang.

Ia memastikan semua kelengkapan di posko yang berdiri di jalur nasional tersebut berfungsi dengan baik untk memberikan pelayanan kepada masyaraat dan pemudik yang melintas.

Pospam Padalarang menjadi titik kesekian yang dikunjungi Kapolda Jabar. Sebelumnya, jenderal Polisi bintang dua itu melakukan pemeriksaan personel di sejumlah pospam dan posyan mudik lainnya di wilayah Jawa Barat.

Baca juga: Bikin Nyaman Pemudik, Mapolsek Cipatat Jadi Rest Area dan Penitipan Kendaraan

Dari pantauan Tim Liputan Warta Pajajaran, hingga Rabu malam situasi lalu lintas di jalur arteri Cianjur-Bandung telah diramaikan dengan kendaraan pemudik menuju arah Bandung maupun sebaliknya.

Seperti dilakukan para pemudik setiap tahunnya, mereka memilih berjalan di waktu malam dengan pertimbangan cuaca yang lebih bersahabat dan menghindari terik matahari.

Kendati peningkatan jumlah kendaraan sudah terjadi cukup sigfikan dibanding hari biasa, arus lalu lintas dari padalarang hingga Kota Cimahi terpantau masih lancar dan cukup terkendali.

Baca juga: Pantau Arus Mudik, Kapolres Cimahi: Volume Kendaraan Meningkat Meski Belum Signifikan

Masyarakat diimbau kepolisian untuk bersiap menghadapai lonjakan jumlah pemudik pada 27-29 Maret 2025. Kepolisian memprediksi di tanggal tersebut akan berlangsung puncak arus balik lebaran 1446 Hijriyah.***(Arga)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *