Kota Bandung – Liga 1 2022/2023 yang semula akan mulai bergulir pada 27 Juli 2022, kini dipastikan akan dimulai pada 23 Juli 2022. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Utama (Dirut) PT. Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, Selasa (5/7/2022).
“Setelah melalui berbagai pertimbangan tentunya ya, diantaranya agenda-agenda sepakbola nasional seperti Timnas yang akan berlaga dalam ajang internasional dan pertimbangan lain yang berkaitan juga dengan agenda masing-masing klub peserta (Liga 1) di daerahnya,” tutur Akhmad.
Akhmad melanjutkan, pertimbangan lainnya adalah kegiatan keagamaan. Melalui sebuah pertemuan yang dihadiri PSSI, PT. LIB dan seluruh klub peserta Liga, dipertimbangkan juga mengenai event dan agenda keagamaan di tanah air. Menurut Akhmad, dengan jadwal yang dibuat maju ini maka Liga 1 2022/2023 akan selesai pada pertengahan ramadhan.
“Semula memang akan dimulai (kick off) tanggal 27 Juli, akan tetapi setelah melalui rapat bersama klub peserta, maka dipastikan akan dimulai pada tanggal 23 Juli ini,” sambungnya.
Akhmad memastikan bahwa PT Liga Indonesia Baru sudah sangat siap menggelar Liga kasta tertinggi di tanah air tersebut. Meski menurut Akhmad pihak kini masih menanti konfirmasi dari klub di daerah.
“Yang pasti dimulai tanggal 23 Juli tapi soal klub mana yang akan tampil lebih dulu, kami masih menunggu konfirmasi dari klub di daerah, khawatir bertabrakan dengan agenda daerah Masing-masing, ” tambahnya.
Pernyataan Akhmad setidaknya memberikan kepastian akan dimulainya Liga 1 2022/2023. PT. LIB sebagai operator Liga telah menyatakan kesiapannya untuk menggelar kompetisi sepak bola 18 klub terbaik di Indonesia.
“Kami sudah siap dan saya rasa seluruh stakeholder juga sudah siap untuk Liga 1 ini, hanya saja kami juga menghimbau agar berbagai pihak dapat menjaga kondusifitas selama Liga bergulir, semoga tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” tutur Akhmad menutup pernyataannya.
Jurnalis: Heryana